Menu Tutup

Rapat Koordinasi Persiapan Hari Jadi Kota Madiun Ke – 106, Lomba – lomba Kelurahan Siap Memeriahkan

Madiun – Rapat Koordinasi Persiapan Hari Jadi Kota Madiun Ke – 106, Lomba – lomba Kelurahan Siap Memeriahkan.

Dalam waktu dekat ini, Kota Madiun akan melaksanakan HUT ke-106. Berbagai kegiatan dan Lomba-lomba kelurahan sudah mulai direncanakan. Mulai dari kegiatan penanaman 1.106 bibit tanaman, yang akan dilakukan di masing-masing RT.

Kemudian ada juga lomba menyanyi dan lomba menghias tumpeng. hal ini semua akan dilaksanakan tingkat kelurahan dan akan berlomba lagi di tingkat kecamatan. Semua kemeriahan ini akan dilaksanakan di Lapak UMKM masing-masing Kelurahan.