Madiun – Asah Potensi Kreatif Masyarakat, Lomba Menyanyi Tingkat Kecamatan Siap Memeriahakan HUT Kota Madiun ke-106.
Menyambut Hari Ulang Tahun Kota Madiun yang ke-106, Kecamatan Kartoharjo menggelar Lomba Menyanyi di Kelurahan Kanigoro. Masing-masing kelurahan diwakili oleh 3 orang peserta yang telah melalui seleksi tingkat Kelurahan.
Peserta membawakan 2 lagu, 1 Lagu wajib dan 1 lagu bebas. Pada kesempatan kali ini, PJ Walikota Madiun juga turut hadir menyaksikan kemeriahan Lomba Menyanyi kali ini. Semoga tahun berikutnya acara serupa dapat terlaksana kembali dengan lebih meriah.



